0 %
Kemampuan untuk cepat beradaptasi sering jadi kualitas yang dicari-cari dalam setiap orang karena dianggap lebih cepat dalam mengatasi tantangan dan punya cukup skill untuk memecahkan masalah. Sayangnya tidak sedikit yang salah mengira jika beradaptasi harus mengubah kepribadian.
Tak harus kehilangan jati diri kok, pertahankan kualitas diri berikut ini yuk untuk tetap berkepribadian menarik tanpa harus kehilangan jati diri
1. Jauh dari Membosankan
Banyak orang yang tidak menyadari saat membuat orang lain merasa bosan. Apalagi saat harus berbicara panjang lebar untuk mempertahankan opini yang dimiliki.
Tidak semua orang memiliki kepribadian yang menarik, bersikaplah positif dan latih kepekaanmu dalam melihat reaksi yang diberikan oleh orang-orang yang berada di hadapanmu. Jika mulai menunjukkan tanda bosan seperti menguap, melihat ke segala arah atau tidak ada yang mengajukan pertanyaan terhadap apa yang kamu katakan, mungkin ini saatnya mengakhiri obrolan.
2. Berkarisma
Untuk menarik perhatian, tidak hanya kata-kata atau cerita yang bisa dianggap menarik tapi juga gesture. Nada suara dan bahasa tubuh juga penting saat kamu bercerita. Karena semenarik apapun ceritamu, tak akan cukup menyita perhatian lawan bicara jika kamu tak bisa berekspresi. Jangan bersikap berlebihan atau sebaliknya, serta lakukan kontak mata saat berbicara karena kontak mata bisa membangun hubungan dengan lawan bicara. Jadi, ketahui momen yang tepat kapan untuk tertawa, tersenyum, dan bisa berbicara dengan gestur yang sesuai. Pelan tapi pasti, karismamu akan mulai terbentuk.
3. Pendengar yang Baik
Orang yang memiliki kepribadian yang menarik biasanya juga merupakan pendengar yang baik. Semua orang memang suka dan meminta untuk didengarkan. Tapi butuh orang yang spesial untuk mendengarkan orang lain dengan penuh perhatian, yang secara tidak langsung akan memberikan banyak pelajaran. Berikan kesempatan bagi orang lain untuk berbicara dan biarkan orang lain menangkap kesan luar biasa dari dirimu tanpa harus mengatakan banyak hal..
BACA JUGA
Cara Tepat Manfaatkan Teknologi untuk Meningkatkan Kreativitas
Tips Jitu Temukan Inspirasi Saat Benar-Benar Membutuhkannya
Cara Tepat Kembangkan Kreativitas Tanpa Batas