0 %

Fri, 1 Mar 2019
Terpaksa Berhadapan dengan Polusi Udara, Ini Cara untuk Lindungi Kesehatan Tubuh

Polusi udara menjadi masalah yang sering terjadi di kota-kota besar dengan lalu lintas yang selalu padat. Sering beraktivitas di luar ruangan membuatmu rentan mengalami gangguan kesehatan seperti sistem pernafasan, gangguan jantung, hingga menurunnya kekebalan tubuh. Jika kamu terpaksa berhadapan dengan udara kotor setiap harinya, ada beberapa cara jitu yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh.


1. Cek Kualitas Udara

Sebagai permulaan, cek kualitas udara di  luar rumah sebagai usaha awal menjaga kesehatan pernafasan dari paparan polusi udara. Lakukan pengecekan kualitas udara sebelum beraktivitas dengan menggunakan aplikasi ponsel yang dapat digunakan untuk melihat tingkat polusi udara.

Bisa juga mendapatkan kabar terbaru tentang kualitas udara dari radio maupun laporan cuaca TV lokal. Jika hasilnya buruk akibat kabut asap atau tingkat polusi kendaraan yang tinggi, ada baiknya untuk membatasi aktivitas di luar rumah agar terhindar dari virus dan polutan.


2. Lebih Banyak Tinggal di Rumah

Jika kualitas udara di daerahmu buruk, sebaiknya hindari beraktivitas terlalu sering di luar ruangan. Jika ingin membuka jendela untuk menjamin sirkulasi udara di dalam rumah, perhatikan arah datangnya angin. Segera tutup jendela atau pintu rumah apabila angin bertiup dari jalan raya untuk mencegah pencemaran udara di dalam ruangan.

Selain itu, jaga agar tidak menyulut polusi udara di dalam ruangan. Mulai dari berhenti merokok di dalam rumah yang dapat memperburuk kondisi udara di dalam rumah, hingga tidak membakar sampah di dekat rumah yang dapat membuat asap sisa pembakaran mencemari udara sehat.


3. Hindari Jalan dengan Lalu Lintas Ramai

Memiliki kebiasaan berolahraga di luar ruangan, seperti berjalan, jogging, atau bersepeda, hindari jalan dengan lalu lintas yang terlalu padat. Walau perkiraan kualitas udara cukup baik, kendaraan di jalan raya yang cukup padat dapat menciptakan tingkat polusi hingga mencapai beberapa meter jauhnya.

Saluran pernafasan akan bekerja lebih berat dan udara yang penuh dengan polutan dapat memberi efek yang buruk bagi kesehatan. Seiring berjalannya waktu, kamu lebih rentan mengalami sejumlah penyakit, mulai dari infeksi saluran pernafasan hingga memicu alergi. Jika memungkinkan, cari alternatif jalan yang lebih sepi agar dapat mengurangi risiko paparan polusi udara.


4. Menggunakan Masker Saat Berada di Jalanan

Memiliki aktivitas yang tak bisa ditunda di luar ruangan, ada baiknya mengenakan masker wajah yang dapat membantu menyaring partikel-partikel polutan di udara. Beberapa jenis masker diciptakan sebagai penghalang fisik antara mulut dan hidung dengan kontaminan di lingkungan sekitar, sehingga dapat memberikan perlindungan dari polusi udara.


Mulai dari diri sendiri, lindungi kesehatan dari polusi udara dengan cara-cara jitu ini.