0 %
Banyak yang mengaitkan jam ngaret alias datang tak tepat waktu sebagai hal yang wajar bagi orang Indonesia. Padahal kebiasaan yang sudah mendarah daging ini bukan hanya buruk buat karirmu, tapi juga dapat memengaruhi hubungan sosialmu. Ada beberapa perbaikan yang bisa dilakukan untuk meninggalkan budaya datang terlambat seperti berikut ini.
1. Efisien Menetapkan Waktu
Bengong memikirkan apa yang akan dilakukan di hari ini hanya akan membuang banyak waktu. Seharusnya, sejak bangun pagi kamu sudah tahu apa saja yang akan dilakukan setelah turun dari tempat tidur.
Biasakan untuk berpikir efisien dengan menentukan berapa lama waktu yang diperlukan untuk bersiap-siap hingga memperkirakan waktu perjalanan ke tempat kerja. Hasilnya, bukan hanya terhindar dari stres karena selalu diburu-buru, tapi lama-lama akan terbiasa untuk datang tepat waktu.
2. Pasang Reminder
Yuk, manfaatkan kecanggihan ponselmu untuk membantu datang tepat waktu. Caranya dengan membuat pengingat di smartphone tentang janji yang sudah dibuat atau agenda harian yang wajib diselesaikan. Bisa juga menambahkan to-do list di layar smartphone untuk mengingatkanmu tentang hal-hal yang perlu diprioritaskan.
Selain reminder, bisa juga memanfaatkan kalender di ponsel yang akan memberi notifikasi kegiatan atau jadwal yang dimiliki, mulai dari janji temu klien hingga makan siang bersama sahabat. Hal ini akan memacumu untuk bersiap-siap sejak awal untuk melakukan kegiatan yang telah tersusun rapi.
BACA JUGA
Cara Tepat Manfaatkan Teknologi untuk Meningkatkan Kreativitas
Tips Jitu Temukan Inspirasi Saat Benar-Benar Membutuhkannya
Cara Tepat Kembangkan Kreativitas Tanpa Batas