0 %

Mon, 10 Dec 2018
Kebiasaan Buruk yang Bikin Rentan Terserang Batuk dan Flu

Mendekati akhir tahun 2018, biasanya kamu akan kembali menilik resolusi yang sudah dibuat sebelumnya. Salah satunya mungkin berkaitan dengan kesehatan tubuh yang ingin terhindar dari serangan batuk dan gejala flu. 

Rata-rata orang terserang penyakit ini pada saat perubahan musim. Tapi di tahun ini kamu malah cukup sering mengalami batuk dan gejala flu, gara-gara beberapa kebiasaan buruk yang meningkatkan risiko terkena batuk dan gejala flu seperti berikut ini.

1. Pola Makan Kurang Sehat

Sering menikmati junk food atau masih doyan jajan sembarangan bikin kamu rentan terkena batuk dan gejala flu dan beberapa risiko penyakit lainnya. Pasalnya, makanan ini biasanya tinggi lemak, garam atau gula, namun justru kekurangan nutrisi penting lainnya seperti vitamin atau mineral yang dibutuhkan tubuh. 

Agar terhindar dari penyakit batuk dan gejala flu, sebaiknya isi pola makan harianmu dengan buah dan sayuran aneka warna, daging yang rendah lemak, kacang-kacangan atau biji-bijian dan mengurangi asupan lemak, garam maupun gula harian.

2. Dehidrasi

Malas membawa botol minum ke mana pun membuatmu rentan terkena dehidrasi. Padahal setiap jaringan dan organ dalam tubuh bergantung pada kecukupan cairan yang membantu membawa nutrisi dan mineral. Bukan hanya itu saja, kondisi mulut, hidung dan tenggorokan yang kering karena kurang minum juga membuatmu mudah terserang penyakit.

Jangan sampai terkena dehidrasi untuk menjaga kesehatanmu dari serangan batuk dan gejala flu. Pastikan minum 8 gelas air putih setiap hari, batasi minuman berkafein dan isi pola makan dengan buah dan sayur yang tinggi kandungan air.

3. Kurang Tidur

Kebiasaan untuk menunda tidur untuk bekerja atau sekadar menonton film kesukaan bukan hanya membawa dampak yang terlihat secara fisik seperti lingkaran hitam di bawah mata atau kulit yang tampak kusam, namun juga bisa berpengaruh terhadap kesehatanmu. Sistem kekebalan tubuh akan melepaskan hormon sitokin saat tidur untuk melawan peradangan dan penyakit dalam tubuh. 

Jika tubuh tidak bisa memproduksi cukup hormon karena kurang tidur, kemampuanmu dalam melawan infeksi dan virus akan jauh berkurang. Oleh karena itu, pastikan kamu tidur 7 hingga 8 jam setiap hari untuk membantu mempertahankan kesehatanmu dari batuk dan gejala flu.