0 %
Mencoba untuk fokus dan konsentrasi pada pekerjaan nggak selalu mudah dilakukan, apalagi di tengah lingkungan yang kurang kondusif, mood yang tak menentu atau pikiran yang tengah kacau. Rentang perhatian manusia yang hanya delapan detik, menurut sebuah studi tahun 2015 dari Microsoft, ternyata bisa ditingkatkan dengan beberapa cara berikut ini.
1. Tenangkan Diri Sebelum Mulai Bekerja
Sebelum mengerjakan tugas, tenangkan diri. Ambil satu atau dua menit untuk duduk dalam posisi yang nyaman dan bernapas dalam-dalam. Biarkan tubuh tenang sebelum memulai pekerjaan yang akan sangat membantu mempertahankan konsentrasi.
Jika termasuk peminum kopi, konsumsi minuman berkafein di pagi hari nggak hanya membuatmu merasa lebih segar tapi juga membantu mu untuk lebih fokus hingga sore hari. Dalam penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Alzheimer Disease, ahli fisiologi Perancis Astrid Nehlig menyebutkan hubungan kafein berpengaruh pada fisiologis sehingga membuatmu lebih mudah untuk fokus.
2. Membuat Daftar Kerja
Saking banyaknya pekerjaan yang dimiliki dalam sehari, kamu akan merasa kurang terorganisir. Nggak heran jika hal ini membuat pekerjaanmu jadi selesai lebih lama. That’s why, penting banget untuk membuat to-do list untuk memisahkan mana tugas yang menjadi prioritas dan mana yang kurang penting. Jangan lupa untuk memberikan deadline sehingga membuatmu terpacu untuk menyelesaikannya dengan cepat.
3. Puasa Internet
Walau dibutuhkan dalam pekerjaan, internet juga menjadi penyebab banyak pekerja menunda pekerjaan. Apalagi ditambah fasilitas WiFi yang ada di kantor, tentu akan memudahkanmu untuk browsing dan membuka e-mail, yang terkadang berlanjut online shopping atau mengecek media sosial.
BACA JUGA
Cara Tepat Manfaatkan Teknologi untuk Meningkatkan Kreativitas
Tips Jitu Temukan Inspirasi Saat Benar-Benar Membutuhkannya
Cara Tepat Kembangkan Kreativitas Tanpa Batas